Thursday, 31 May 2012

Kunjungan ke Kemenkeu

Kemarin, tepatnya hari Kamis tanggal 31 Mei 2012 saya mendapat perintah dari ibu atasan saya untuk mewakili Sosialisasi di Kementerian Keuangan. Sosialisasi dilakukan oleh Dirjen Anggaran (DJA), membahas tentang Aplikasi Monev (Monitoring Evaluasi).
Notabene, kementerian/lembaga yang diundang adalah kementerian/lembaga yang belum mengisi dan menyerahkan Laporan Monev. 
Awalnya saya pikir, hanya beberapa gelintir lembaga/kementerian saja yang menghadiri. Ternyata di Gedung Darmaphala Kementerian Keuangan yang berkapasitas kurang lebih 500 orang (mungkin) ini, terisi penuh. Masuk aula, sedikit tercengang melihat ruangan seluas itu, dengan dekorasi serba merah, karpet merah, meja makan prasmanan, kursi-kursi berjajar rapi dan bagus, tembok dengan wallpaper kuning berpadu dengan karpet merah dilengkapi lampu kuning yang redup, menambah keistimewaan gedung ini. 
Agak kagok, saya yang pertama kali menginjakkan kaki di Kementerian yang saya idam-idamkan ini, memasuki Aula, tempat Sosialisasi dilaksanakan. Saya masuk dan ternyata acara sudah dimulai, dan bangku sudah terisi penuh. Tinggal 1 baris di deretan terdepan. Saya dan rekan saya, mau tidak mau duduk paling depan. 
Sempet minder juga sih, ngeliat tamu-tamu yang datang kan minimal eselon III, nah saya? PNS baru masuk kemarin sore, udah berani-berani nya Sosialisasi bareng eselon-eselon. Mereka yang datang, mayoritas membawa minimal laptop, enggak sedikit juga yang membawa I-Pad. Memang, di undangan disarankan untuk membawa laptop dan modem, tapi karena undangan datang mendadak, dan perintah pun mendadak, saya dan rekan saya tidak mempersiapkan apa-apa. Laptop seadanya dibawa, modem pun tak ada. Modal nekat ini ceritanya. 
Tapi karena keingintahuan saya yang bertumpuk-tumpuk, tidak meredupkan sedikitpun semangat yang sedang berapi-api. 
Kementerian Keuangan adalah salah satu nya Kementerian yang disana aku ingin mengabdikan diriku, sebenarnya, disamping BNPB (Badan Nasional Penanggulangan Bencana). Tapi apa daya, nyangkutnya di Lembaga ini, pun aku harus tetap optimal dalam mengabdikan diri. 
:)
Sosialisasi berlangsung kurang lebih 2,5 jam. Lancar. Pembicara sangat profesional dibidangnya, operator pun saya rasa, sangat handal dalam memainkan kursornya. Aplikasi yang dijelaskan cukup mudah dipahami, setidaknya bagiku. Walaupun nantinya saya tidak terjun langsung dalam mengerjakan aplikasi itu, tapi keingintahuan saya sedikit terpuaskan. 
:)


Rasanya sangat senang bisa mengikuti kegiatan-kegiatan yang menambah pengetahuan dan pengalaman semacam itu. Senang juga menemui orang-orang baru. Senang juga mengunjungi tempat baru. 
Pengen deh, suatu saat kerja disana. Mengabdikan diriku untuk bangsa ini. 
Menjadi manusia yang memberi perubahan ke arah yang lebih baik. Menjadi manusia yang bisa bermanfaat untuk manusia lainnya. Sedikit harapan pun aku titipkan di tempat itu, sedikit cita-cita aku panjatkan pada Tuhan dengan segala kuasaNya, semoga aku mendapat restuNya.


:)


Warm Regards,
RestiPucii

No comments:

Post a Comment